PPC DAN PTC

Dewasa ini, bisnis online kian di gandrungan oleh berbagai kalangan baik dari kalangan

pengusaha maupun umum. Termasuk didalamnya yang sedang digemari oleh berbagai kalangan

yaitu PPC dan PTC. Penulisan Karya Ilmiah ini tidak lain adalah agar kita lebih mengenal tentang

bisnis gratis ini, sehingga kita dapat memanfaatkan peluang yang ada.


1. PPC ( Paid Per Click )

PPC (Paid Per Click) merupakan sebuah metode kerjasama periklanan di internet antara

seorang pihak pemasang iklan dengan seorang pemilik web atau blog, dimana pemilik web atau

blog akan dibayar per klik iklannya oleh pemasang iklan.

Paid Per Click merupakan salah satu contoh bisnis internet yang banyak digandrungi oleh

pemilik situs atau blog. Program ini terbukti menguntungkan bagi semua pihak, baik bagi penyedia

layanan, pengiklan (advertizer), maupun pemilik situs (publisher)


Dalam PPC, besarnya biaya yang harus dibayarkan oleh pengiklan bergantung pada

besarnya biaya perklik dan jumlah iklan yang di klik. Semakin banyak jumlah iklan yang di klik,

maka semakin besar pula biaya yang harus dibayarkan.

Keuntungan beriklan dengan PPC bagi pengiklan (advertizer) ialah iklan kita tersebar di

berbagai jaringan penyedia layanan (publisher), sehingga besar kemungkinan iklan kita dikenal oleh

banyak orang.


Meskipun, bisnis PPC ini terbilang sangat berpotensi untuk mendatangkan profit, tapi jika

tidak menggunakan stratgi bisnis yang tepat, justru bisa menghabiskan uang. Hal ini bisa terjadi

tatkala rasio konversi klik tidak bisa menutupi anggaran PPC yang dikeluarkan. Oleh sebab itu

dibutuhkan sebuah prediksi ketepatan dan kejelian sebelum beriklan.


Di lain pihak penyedia layanan PPC terus mengembangkan sayapnya dengan bekerjasama

dengan para penerbit yang bersedia menempatkan iklannya di web ataupun blog penerbit, dari situ

penyedia layanan mendapat keuntungan setiap script yang dipasang di situs penerbit tersebut di klik

pengunjung. Sementara itu, keuntungan bagi penerbit (publisher), adalah web atau blog miliknya

menjadi ruang iklan dan juga mendapatkan komisi sesuai ketentuan dari penyedia layanan.

Dengan sistem yang saling menguntungkan inilah banyak pebisnis internet yang

menggandrungi program ini. Pengiklan diuntungkan dengan tersebarnya iklan, sehinggu produknya

akan lebih cepat laku, bagi penyedia layanan mendapat untung dari pemasang iklan, dan bagi si

penerbit akan mendapatkan komisi untuk per klik iklannya.


Untuk para pemasang iklan, bisa mendaftar di Negriads.com, untuk mempromosikan PPC

baru. Sementara itu bagi para pemilik blog atau situs bisa mendaftarkan diri di penyedia PPC lokal

terbaik seperti Adsensecamp.com atau Kumpulblogger.com





2. PTC (Paid to Click)

PTC ( Paid to Click), bila diterjemahkan ke bahasa indonesia berarti dibayar untuk mengklik.

Paid to Click suatu program dimana kitadengan melakukan klik pada iklan yang sudah

disediakan dalam situs penyedia PPC. Syaratnya adalah kita harus mendaftar menjadi member

terlebih.

Jika anda seorang member, maka anda akan dibayar untuk setiap iklan yang anda klik,

namun beberapa detik harus menuju situs pemilik iklan tersebut baru anda akan dibayar. Dan ini

berlaku setiap hari jadi besoknya anda klik lagi terus anda melihat and akan di bayar lagi.

Bisnis online satu ini, termasuk banyak peminatnya karena mudah dan tidak perlu modal

alias gratis, anda hanya harus memiliki kesabaran dan konsistensi untuk sabar.

Namun karena banyaknya peminatnya, banyak penyedia online yang juga menipu para

membernya alias tidak membayarnya, oleh karena itu anda harus berhati-hati memilih PTC yang

baik. Lebih baik, mencari informasi tentang PTC yang akan kita ikuti, dan itu hanya sekedar scam

atau benar-benar PTC.


Biaya yang dibayar per klik biasanya berkisar antara $ 0,01 - $ 0,02, dan dalam seharinya

kita dapat meng-klik hingga 10 kali. Dan kita bisa mencari Refferal atau download untuk

meningkatkan pendapatan kita. Semakin banyak refferal, maka pendapatan kita akan semakin

meningkat.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.